SEMINAR BISNIS SERI VI
business
Seminar Bisnis Seri VI
Program Studi Magister Manajemen FEB UNTAN
“Peningkatan Perdagangan dan Pengembangan UMKM di Wilayah Perbataan”
Kegiatan Seminar Bisnis Seri ke 6 Program Studi Magister Manajemen FEB UNTAN sebagai wadah bagi para peneliti, praktisi, Dosen dan Mahasiswa untuk mempresentasikan hasil-hasil penelitiannya....
Kegiatan Seminar Bisnis Seri ke 6 Program Studi Magister Manajemen FEB UNTAN sebagai wadah bagi para peneliti, praktisi, Dosen dan Mahasiswa untuk mempresentasikan hasil-hasil penelitiannya, khususnya para mahasiswa Program Studi Magister Manajemen. Tema Kegiatan Seminar Bisnis seri ke 6 adalah “Peningkatan Perdagangan dan Pengembangan UMKM di Wilayah Perbataan”.
Membangun Indonesia dari pinggiran, menjadi poin ketiga Nawacita Presiden Joko Widodo, sebagai pembangunan perbatasan Indonesia. Oleh sebab itu, sesuai Instruksi Presiden sejak 2015 lalu, Kementerian PUPR mulai mengembangkan zona inti Pos Lintas Batas Negara (PLBN), yang diikuti dengan pembangunan sarana dan prasarana zona penunjang untuk mendukung kegiatan sosial-ekonomi masyarakat, seperti pasar, rest area, warung makan, dan toserba di 3 dari 7 PLBN, yakni Aruk Provinsi Kalimantan Barat, Motaain di Nusa Tenggara Timur (NTT), dan PLBN Skouw di Papua. Pembangunan perdagangan dan ekonomi di wilayah perbatasan tidak hanya sebagai gerbang masuk, namun menjadi embrio pusat pertumbuhan ekonomi wilayah yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat perbatasan.
Melalui pembangunan perbatasan diharapkan dapat memberikan manfaat ekonomi yang nyata bagi masyarakat sekitar serta mendekatkan dunia usaha (UMKM) dengan konsumen untuk mempromosikan brand dan produk lokal, termasuk kuliner. Sebagai contoh, di PLBN Aruk, dukungan pembangunan ekonomi kawasan perbatasan dilakukan melalui pembangunan pasar yang terdiri dari 24 kios, rest area, dan fasilitas food court, gedung karantina, mess pegawai, sarana ibadah, toserba, dan sarana parkir. Oleh sebab itu, melalui Seminar Bisnis Seri ke 6 ini diharapkan dapat membuka perspektif dan meningkatkan wawasan serta pemahaman mengenai metode, strategi, dan upaya untuk meningkatkan Perdagangan dan Pengembangan UMKM di Wilayah Perbatasan Kalimantan Barat.
Untuk itu dipandang tepat diadakan seminar bisnis seri ke 6 ini dengan topik tersebut. Pelaksanaan Seminar Bisnis Seri “Peningkatan Perdagangan dan Pengembangan UMKM di Wilayah Perbataan”. Kegiatan seminar bisnis seri ke 6 ini, dilaksanakan pada Tanggal 14 Mei 2022 dalam dua sesi kegiatan, yaitu sesi pertama, seminar bisnis yang menghadirkan pembicara utama yaitu Bupati Kabupaten Sanggau (Paolus Hadi, S.IP., M.Si) sebagai Speaker I, Bupati Kabupaten Sanggau (Paolus Hadi, S.IP., M.Si) sebagai Speaker I Direktur Utama PT Bank Pembangunan Daerah Kalimantan Barat (Rokidi, S.E., M.M.) sebagai Speaker II
Kegiatan seminar bisnis ini dikuti oleh sekitar 520 peserta yang tersebar dari berbagai daerah di Indonesia, mulai dari wilayah Indonesia barat sampai ke wilayah Indonesia timur. Selanjutnya sesi ke dua berupa seminar call for paper, mempresentasikan sebanyak 41 makalah yang diikuti dari berbagai perguruan tinggi dan lembaga yaitu diantaranya dari Universitas Tanjungpura Pontianak, Universitas Tanjungpura, Universitas Widya Dharma, UII, Universitas Katolik Musi Charitas, dan instusi lainnya. Kemudian paper tersebut direview oleh Dosen MM FEB UNTAN dan Dosen dari Luar UNTAN (FEB UNDIP Semarang dan FEB Unair Surabaya).
Universitas Tanjungpura, Universitas Widya Dharma, UII, Universitas Katolik Musi Charitas, dan instusi lainnya. Kemudian paper tersebut direview oleh Dosen MM FEB UNTAN dan Dosen dari Luar UNTAN (FEB UNDIP Semarang dan FEB Unair Surabaya).
Seminar Bisnis Seri ke 6 ini merupakan kolaborasi bersama antara Program Studi Magister Manajemen dengan para mahasiswa Angkatan 44 Kelas A.
