“Workshop Kurikulum & Pengabdian Kepada Masyarakat, Perkumpulan Kolaborasi Akademisi Magister Manajemen Nusantara Bagian barat”
Dokumentasi kegiatan Workshop Kurikulum dan Pengabdian kepada Masyarakat yang diselenggarakan oleh Perkumpulan Kolaborasi Akademisi Magister Manajemen Nusantara Bagian Barat (PKMMB). Acara ini berlangsung di Universitas Tanjungpura, Pontianak, dari tanggal 30 April hingga 1 Mei 2024.
Workshop ini bertujuan untuk memperkuat sinergi antara perguruan tinggi dalam penyusunan kurikulum yang adaptif terhadap perkembangan zaman dan meningkatkan kualitas program pengabdian masyarakat di lingkup Magister Manajemen.
Terlihat dalam foto, pembicara sedang memberikan materi kepada para peserta yang hadir. Suasana formal dengan dukungan visual berupa spanduk acara dan fasilitas yang disediakan menambah nilai profesionalisme dari kegiatan ini.
- Universitas Negeri Padang yang dihadiri oleh Kaprodi Magister Manajemen Ibu Erni Masdupi, S.E., M.Si., Ph.D, CFP.
- Universitas Lampung yaitu Ketua Program Studi MM,Prof. Mahrinasari.
- Universitas Lambung Mangkurat yaitu Kaprodi MM FEB Dr. Zakhyadi Ariffin, M.Si.
- Universitas Andalas yang dihadiri oleh Kaprodi MM yait Fajri Adrianto, S.E., M.Bus (Adv), Ph.D
- Universitas Negeri Jakarta Dr. Agung Wahyu Handaru, S.T., M.M Kaprodi MM FE.
- Universitas Mulawarman Dr. Teya Hidayati, M.Si Kaprodi MM.
- Universitas Jambi yang dihadiri oleh Kaprodi MM FEB Dr. Tona Aurora Lubis, S.E., M.M.
- Universitas Sumatra Utara yang dihadiri oleh Kaprodi MM Dr. Ir. Meilita Trana Sembiring, ST,. MT., IPU.
- Universitas Bengkulu yang dihadiri oleh Prof. Dr. Kamaludin, S.E., M.M yang merupakan Kaprodi MM FEB Universitas Bengkulu
- Universitas Sriwijaya yang dihadiri oleh Kaprodi MM FEB Dr. Marlina Widiyanti, S.E., S.H., M.H.
- Universitas Bangka Belitung yang dihadiri oleh Kaprodi MM FE Dr. Reniati, S.E., M.SI
- Ibu Dr. Nur Afifah, S.E., M.Si yang merupakan Kaprodi MM Universitas Tanjungpura.
Post Views: 272
